Senin, 17 September 2012

Aktifitas Orang Ketika Menunggu

Aktifitas Ketika Menunggu
Ini adalah foto berseri saya pertama. Diambil di salah satu pusat belanja di Bandung beberapa hari yang lalu. Foto ini diambil saat saya sedang duduk beristirahat. Saat istirahat itu, banyak aktifitas yang terjadi di depan mata. Aktifitas bisa saya amati dengan jelas, karena kebetulan tempat duduk saya cukup strategis dan nyaman untuk melihat sekeliling. Disitu juga tidak menarik perhatian, jadi saya bisa memainkan kamera tanpa di perhatikan orang-orang. 

Foto disini adalah salah satu aktifitas yang saya amati, seorang laki-laki, yang mungkin umurnya sekitar 17-20 tahunan. Dia datang dan duduk di kursi didepan saya sendirian. Saya rasa sedang menunggu sesuatu. Kadang dia diam menghadap depan dengan pandangan kosong, seperti terlihat di foto pertama, sambil sesekali mengecek HPnya. Mungkin dia ingin tahu, apakah ada pesan baru atau tidak. Setelah itu, dia pergi entah kemana. Yang jelas, orang-orang silih berganti menduduki kursi itu. Mengamati aktifitas orang seperti ini, punya kesan tersendiri bagi saya. Rasanya menarik saja, berbagai macam orang dengan warnanya masing-masing, silih berganti melakukan sesuatu di frame mata saya. Serasa sedang menonton wayang, tapi ini asli, bukan lembaran kulit yang diatur dalang.

Foto diambil dengan menggunakan kamera HP Elm saya saat mendekati maghrib. Walau kamera ini jelek untuk low light, tapi dia bisa menangkap momen ini dengan baik, tanpa blur. Tentunya saat mengambil gambar, tangan saya berusaha supaya sama sekali tidak bergerak. Shutter speed tercatat 1/8 detik, cukup untuk menimbulkan blur jika tangan saya bergerak, walau sedikit.  Foto ini saya rubah menjadi black and white supaya lebih fokus ke obyeknya. Ditempat seperti ini, banyak warna yang dirasa agak mengganggu. Editing lainnya hanya sebatas pengaturan exposure, cropping dan penggabungan dua foto.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar